ASK YOUR SELF (TAMBURO MANINTEN )
Oleh: Satria Sukma Bhuwana

Pada tulisan kali ini saya hendak mengetengahkan judul diatas sebagai
topiknya.
Seperti biasa saya mengacu kepada buku Conversation With God dan
merelasikannya dengan nilai-nilai Jawa yang diajarkan di Gantharwa.

Dalam dunia teknologi abad ke 20 ini manusia telah berhasil melakukan
kloning seekor domba yang diberi nama “Dolly”. Nama Dolly ini untuk
memberikan rujukan bahwa domba tersebut terlahir bukan dari hasil pertemuan
sel sperma & sel telur melainkan dari inseminasi buatan yang menggabungkan
sel telur dengan informasi genetik yang terkandung didalam sebuah sel epitel
(sel tanduk/ sel kulit) di area puting susu domba induknya (Dolly Parton
adalah artis Hollywood yang terkenal dengan “susu” nya).

Dengan berhasilnya kloning tersebut maka patahlah dogma sebelumnya yang
mengatakan bahwa untuk terciptanya makhluk mamalia baru ; diperlukan adanya
pertemuan sel sperma & sel telur. Bayangkan saudaraku! Seekor domba lahir
dari memadukan sel telur dan sel tanduk! Terbuktilah kini bahwa ternyata
informasi lengkap mengenai siapa kita ini tidak hanya terdapat disel organ
reproduksi melainkan terdapat di seluruh sel pembentuk tubuh!

Kenapa ular itu berbentuk sedemikian; kenapa jerapah begitu tinggi, kenapa
dinosaurus begitu besar, semua informasinya ada didalam gen / kromosom yang
terdapat didalam setiap sel pembentuk tubuh masing-masing. Mungkin para
kadhang masih ingat film Jurassic Park yang menceritakan adanya ilmuwan yang
merekonstruksi dinosaurus hidup, dari gen dinosaurus yang didapat didalam
nyamuk purba yang baru menghisap darah makhluk tersebut ; kebetulan nyamuk
tersebut terperangkap dilelehan getah pohon purba sehingga secara alami “ter
awetkan” . Film karya pak Spielberg ini tidak sekedar science fiction lho,
tapi ada dasar ilmu pengetahuan kloning seperti diatas. Sangat menarik ya?

Di CWG dikatakan bahwa seluruh alam semesta ini adalah “tubuh” Allah, dan
kita ini disebut-sebut sebagai sel pembentuk tubuh Allah ! Apakah ini juga
berarti segala informasi yang lengkap tentang siapa Allah sebenarnya telah
ada didalam diri kita masing-masing?? Dan tentu bukan tanpa alasan jika
Allah juga mengajak insan manusia untuk menjadi setara dengan Nya ;
“…menjadi sempurna, sama seperti Bapa Ku disurga adalah sempurna.” Tentu
karena manusia ciptaan Nya itu sebenarnya memang punya potensi untuk menjadi
sedemikian, yangmana untuk menjadi seperti itu peta / informasinya telah
lengkap tersedia didalam hati manusia itu sendiri. Pak Joko Lelono adalah
salah satu insan yang mau menjawab panggilan tersebut..

Di CWG diceritakan bahwa Allah bersabda: “Jika engkau ragu dan bingung akan
sesuatu hal dalam hidupmu, cobalah tanyakan pada dirimu sendiri, sebab Roh
didalam dirimu telah mengenal dan Maha mengetahui tentang alam semesta
ini…” atau analognya di dalam ajaran Gantharwa ialah TAMBURO MANINTEN.

Salam,
Leonardus Hariwishnu

ASK YOUR SELF (TAMBURO MANINTEN )